Mobil Siaga Masjid Jami' AL-IRFAN

Puji syukur kepada Alloh, karena atas ijin Nya dan juga atas bantuan/donasi dari warga jamaah dan pihak-pihak lain, akhirnya telah dapat direalisasikan Program Mobil Siaga Masjid Jami Al Irfan.

Launching Program Pasar Baru (Paguyuban Saling Berangkat Umroh)

Program PASAR BARU (Paguyuban Saling Berangkat Umroh). Program ini berupa kemudahan pembiayaan pelaksanaan Ibadah Umroh dengan memanfaatkan Kekuatan Berjama'ah.

Ruangan utama Masjid Jami' Al-Irfan

Foto ruangan utama masjid Jami' Al-Irfan.

Peringatan Nuzulul Qur'an dan Launching Blog Masjid

Kegiatan peringatan nuzulul qur'an dan launching blog dihadiri oleh seluruh warga Tegalsari. Pengajian nuzulul qur'an tahun ini dengan pembicara Bpk. Fauzan dari KUA Kec. Kretek dan dihadiri oleh Kepala Desa Donotirto Bpk. Jurahimi.

Sajian Menu Berbuka Puasa

Masjid Jami' Al-Irfan pada tahun ini tugas memasak untuk hidangan berbuka puasa di kerjakan per RT, dengan masing-masing RT mendapatkan jatah memasak 5 hari. Terima kasih untuk semua ibu-ibu yang

Selasa, 12 Juli 2016

HARI RAYA QURBAN 1437 H



Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

Ini adalah informasi resmi bagi warga Tegalsari atau Jama'ah Masjid Jami' Al-Irfan yg berniat melaksanakan ibadah qurban tahun ini. Untuk qurban kambing dibuka dengsn harga Rp. 3.000.000,- sedang untuk qurban sapi dibuka dengan pilihan harga Rp. 3.000.000 - (pilihan1) ; Rp. 2.750.000,- (pilihan 2) dan Rp. 2.500.000,- (pilihan 3). Monggo bisa mulai daftar di alamat-alamat tersebut di atas.

Atau hubungi nomor hp / WhatsApp :
1. Sudarmanta                081804331828
2, Iswantoro, S.Pd.         08121574884
3, Rahmat Ardi, S.Kom   085726539387
4. Senko Hisfiyantoro      08562555117

------------------------------------------
11 Manfaat Qurban Idul Adha

Qurban atau kurban secara makna kata adalah hewan sembelihan. Qurban adalah salah satu ibadah dalam agama islam yang mana dilakukannya penyembelihan binatang ternak yang di lakukan sebagai wujud pengorbanan umat muslim. Ibadah qurban dilakukan pada bulan dzulhijah dalam penanggalan hijiriah, tepatnya pada 10 dzulhijjah.

Ibadah qurban diawali dalam sejarah Nabi Ibrahim dan Ismail, yang kisahnya tertuang di dalam Al-qur’an surat Ash shaafaat : 102-107.

“ Maka tatkala anak itu sampai (pada umur sanggup) berusaha bersama-sama Ibrahim, Ibrahim berkata: “Hai anakku sesungguhnya aku melihat dalam mimpi bahwa aku menyembelihmu. Maka fikirkanlah apa pendapatmu!” Ia menjawab: “Hai bapakku, kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu; insya Allah kamu akan mendapatiku termasuk orang-orang yang sabar”. Tatkala keduanya telah berserah diri dan Ibrahim membaringkan anaknya atas pelipis(nya), (nyatalah kesabaran keduanya ), dan Kami panggillah dia: “Hai Ibrahim, sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ini benar-benar suatu ujian yang nyata, dan Kami tebus anak itu dengan seekor sembelihan yang besar.”

Hukum dan Syarat Qurban
Sejauh ini kebanyakan para ulama, dan ahli fiqh atau fuqaha sepakat bahwa hukum dari ibadah qurban adalah sunnah muakad, atau sunah yang diutamakan. Namun berbeda dengan pendapat abu hanifah kalangan sahabat tabi’in yang menyatakan bahwa ibadah qurban adalah wajib.

Syarat dalam Qurban
Berikut beberapa syarat yang perlu di penuhi saat melakukan ibadah kurban.
1.     Orang yang berkurban harus menyediakan hewan kurban yang di dapat dengan cara halal dan tidak berhutang
2.     Hewan kurban adalah binatang ternak seperti sapi, kambing, domba, ataupun onta.
3.     Binatang qurban tidak boleh cacat, tidak pincang, tidak buta, tidak sakit di telinga, dan prinsipnya binatang qurban harus dalam kondisi sehat bugar.
4.     Binatang qurban juga harus memiliki umur tertentu untuk boleh dikorbankan.
1.     Untuk onta minimal umur 5 tahun
2.     Untuk sapi minimal telah berumur 2 tahun, sedangkan
3.     Untuk kambing dan domba minimal berumur 1 tahun
5.     Orang yang berkurban sebaiknya adalah mereka yang merdeka, sudah dewasa, dan berakal atau dalam keadaan sadar dan tidak memiliki masalah kejiwaan.
Berkurban memiliki makna yang dalam untuk mengajarkan setiap umat untuk rela mengorbankan apa yang dimilikinya hanya semata-mata ditujukan sebagai bentuk ketauhidan hanya kepada Allah. Sama seperti manfaat zakat dan ibadah lainnya, ibadah qurban memiliki manfaat bagi kehidupan personal maupun bagi lingkungan sosial. Berikut manfaat qurban yang ditinjau dari berbagai pendekatan.

 Manfaat Qurban bagi diri sendiri
1. Memupuk rasa empati
Hikmah di balik berkurban adalah melatih kita untuk memiliki sikap kepedulian sosial. Kita yang selama ini memiliki kelebihan harta maka sudah seharusnya menyisihkan sebagian untuk di korbankan dalam wujud binatang ternak untuk kemudian dagingnya akan di konsumsi oleh banyak orang yang membutuhkan.
2. Melatih diri untuk menjadi dermawan
Seseorang yang menjadi pribadi yang dermawan perlu dilatih hingga menjadi kebiasaan. Menjadi dermawan dalam kebaikan sangat baik dan banyak manfaatnya. Untuk bisa menjadi dermawan perlu di latih terus-menerus dan tidak hanya sekali dua kali saja melainkan terus dilakukan hingga menjadi kebiasaan. Jika kita sudah sering bersedekah harta mungkin bisa di tingkatkan dengan berqurban di waktu hari raya idul adha.
3. Meningkatkan ketaqwaan kepada Allah
Berqurban adalah salah satu perintah Allah yang jelas di cantumkan di Al-qur’an. Dalam manfaat memeluk agama islam, ibadah qurban akan menjaga bahkan meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah. Sehingga kita akan memiliki iman yang semakin kuat dan tidak mudah mengikuti hawa nafsu.
4. Bekal pahala di hari akhir
Tentu saja ibadah qurban akan menjadi amal baik yang akan di catat oleh malaikat. Ibadah qurban yang semata-mata ikhlas dilakukan sebagai bagian dari pengabdian kepada Allah akan mendapatkan pahala yang setimpal. Pahala inilah yang nantinya akan menyelamatkan kita di hari akhir kelak.
5. Membangun sikap solidaritas
Saat berqurban, sebaiknya juga membaur dengan orang lain dalam proses penerimaan, penyembelihan, dan membagikan hewan kurban. Ada hikmah lain yang bisa didapat dalam kegiatan kurban ini. Manfaat hidup rukun, saat kegiatan qurban akan membuat kita saling bekerjasama dalam melakukan ibadah ini, setiap apa yang kita lakukan akan menjadi amalan baik. Oleh karena itu akan membuat kita, lebih bisa bersosialisasi dan berhubungan baik dengan orang lain.
6. Rezeki kita menjadi berkah
Saat kita berkurban menjadi salah satu upaya untuk menjadikan apa yang selama ini kita kumpulkan, harta benda yang kita miliki menjadi berkah dengan menggunakannya untuk ibadah. Bahkan manfaat qurban, akan membahagiakan orang lain dalam jalan keislaman.
7. Menjauhkan diri dari sikap tamak
Berkurban membutuhkan banyak syarat yang harus dipenuhi, mulai dari orang tersebut harus mampu, hingga mau melakukannya adalah hal yang tidak mudah. Sebagaian dari kita mungkin ada yang mampu namun tidak mau. Oleh karena itu ketika kita mau untuk berkurban, itu sudah membuktikan kita tidak terlalu tergila-gila dengan harta dan susah untuk mengeluarkannya.Manfaat agama terutama islam, akan membuang sifat serakah yang ada di dalam diri dengan ikhlas dalam berqurban.

 Manfaat Qurban bagi orang lain
1. Menjaga tali silaturahmi
Saat hari raya qurban adalah salah satu sarana untuk menjalin tali silaturahmi kepada orang lain. Tidak hanya kepada satu orang saja bahkan bisa sampai banyak orang. Menyukseskan kegiatan kurban dibutuhkan kebersamaan dan peranan banyak orang. Ini akan menjadi sarana pemersatu diantara umat islam. Tidak ada perbedaan di hari itu, kita bersama-sama berbagi kebahagian untuk sesama.
2. Mencukupi kebutuhan gizi kaum kecil
Dari tinjauan kesehatan, manfaat qurban bisa membantu memenuhi kebutuhan gizi masyarakat indonesia. Mengingat kebutuhan gizi rakyat indonesia sangat tinggi dan tidak semua rakyat mampu merasakan manfaat daging. Oleh karena itu, saat hari raya qurban menjadi salah satu kesempatan bagi masyarakat dari kalangan bawah untuk memperbaiki asupan gizi, terutama yang berasal dari manfaat daging sapi dan kambing.

Manfaat Qurban lainnya
1. Memakmurkan masjid
Qurban kebanyakan dilakukan di masjid. Saat hari raya kurban pasti setiap masjid melakukan kegiatan penyembelihan dan pembagian hewan kurban. Memakmurkan masjid adalah salah satu perintah yang perlu dilakukan umat islam. Masjid akan tetap dimakmurkan setiap waktunya, karena banyak orang yang melakukan ibadah mulai dari shalat ied bersama hingga proses penyembelihan.
2. Menjaga budidaya hewan ternak
Ini adalah manfaat lain yang bisa di dapatkan untuk meningkatkan aspek pertanian negara kita. Dengan adanya ibadah qurban, maka harus ada hewan yang dikurbankan (disembelih). Peranan para peternak hewan seperti sapi, kambing, dan domba di Indonesia akan sangat penting dalam membantu terlaksananya kegiatan kurban ini. Manfaat qurban akan membantu meningkatkan aspek di bidang peternakan, mengingat sampai saat ini saja negara kita masih saja impor hewan-hewan ternak.

Bagi umat islam tentunya ibadah qurban tidak hanya semata-mata ibadah, namun memberikan manfaatnya untuk sesama muslimin dan muslimat.(Sumber : http://manfaat.co.id/)

Minggu, 10 Juli 2016

Jama'ah Al-Irfan Sowan Kiai

Pada hari Ahad, 10 Juli 2016 yang lalu, jama'ah Masjid Jami' Al-Irfan melakukan kunjungan sowan silaturahmi dan ziarah makam para kiai di wilayah Bantul dan sekitarnya. Dipimpin oleh Bapak H. Noor Hilal Fathoni, S.Ag selaku Ketua Takmir sekaligus Pengasuh Jama'ah dengan menggunakan 1 armada bus berangkat jam 08.00 WIB dengan daftar kunjungan sebagai berikut :

  • KH. Abdul Halim Muslih (Wakil Bupati Bantul) di Singosaren Imogiri
  • Makam KH. Marzuqi di Giriloyo Imogiri
  • KH. Ahmad Zabidi Marzuqi di PP. Ar Romli Giriloyo Imogiri
  • KH. Abdul Kholiq Syifa di Wonokromo
  • Ny. Hj. Dalwari, Brajan Wonokromo Pleret
  • Ny. Hj. Zaini, Jejeran Wonokromo Pleret
  • Ny. Hj. Barokah Asyhari, PP Nurul Ummah Kotagede
Suasana Kunjungan di Kediaman Wakil Bupati Bantul

Suasana Kunjungan di Kediaman Wakil Bupati Bantul

Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar dan jama'ah kembali ke rumah masing-masing sekitar pukul 16.00 WIB.

Rabu, 06 Juli 2016

SHOLAT IDUL FITRI 1437 H


Dengan berakhirnya ibadah di bulan Ramadhan 1437 H, masyarakat muslim segera memasuki hari kemenangan dengan merayakan Hari Raya Idul Fitri.
Dari sejak selepas sholat Shubuh, masyarakat berduyun-duyun menuju ke tempat pelaksanaan Sholat Idul Fitri, Mereka mengumandangkan Takbir, Tahlil dan Tahmid. Satu persatu rombongan memasuki komplek masjid Jami' Al-Irfan terdiri dari masyarakat domisili dan tidak sedikit warga pendatang / pemudik yang ikut hadir melaksanakan Sholat Ied ini.
Sholat Hari Raya Idul Fitri dilaksanakan di Masjid Al-Irfan dimulai pukul 07.00 WIB. Bertindak sebagai imam dan khotib adalah Bpk. H. Noor Hilal Fathoni, S.Ag., sedangkan Bilal adalah Bpk. Sudarmanta. Sebelum Rangkaian sholat ied dimulai, disampaikan beberapa informasi tentang tatacara pelaksanaan Sholat Ied, juga disampaikan apa saja yang harus dilakukan oleh jama'ah dan apa saja yang tidak seharusnya dilakukan oleh jama'ah selama rangkaian ibadah dilaksanakan.






Usai pelaksanaan Sholat Idul Fitri kemudian dilanjutkan dengan Halal Bihalal seluruh Warga Jama'ah, dari pihak Anak-anak, remaja, dan yang dimudakan diwakili oleh Bapak Sudarmanta menyampaikan ikrar syawalan dan permohonan doa restu, sedangkan dari puhak Orang Tua dan yang dituakan diwakili oleh Bapak M. Hari - Kepala Dukuh Tegalsari menerima ikrar syawalan. Acara dilanjutkan dengan bersalaman sambil mengumandangkan sholawat nabi.









Indahnya kebersamaan di Hari Raya Idul Fitri 1437 H

Berikut ini adalah hasil rekaman video 
Pelaksanaan Ibadah Sholat Idul Fitri 1437 H




Minggu, 03 Juli 2016

PELATIHAN PERAWATAN JENAZAH


Menyadari akan begitu pentingnya pengetahuan, pemahaman baik secara teori maupun praktek tentang Kaifiyah Perawatan Jenazah, maka dalam Rangkaian Kegiatan Bulan Ramadhan 1437 H tahun 2016, Pengurus Takmir Masjid Jami' Al-Irfan merasa perlu untuk menyelenggarakan Pelatihan Perawatan Jenazah, terutama bagi jenazah warga Tegalsari.
Maka di Penghujung Ramadhan ini tepatnya pada hari Ahad, 3 Juli 2016 bertepatan dengan 27 Ramadhan 1437 H telah diselenggarakan Pelatihan Perawatan Jenazah di Masjid Jami' Al-Irfan. Acara ini diikuti oleh perwakilan dari tiap-tiap RT dimana masing-masing RT wajib mengirimkan pesertanya sebanyak 6 orang laki-laki dan 6 orang perempuan.
Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB dan berakhir pukul 12.00 WIB, dengan didahului oleh Sambutan dari Ketua Pengurus Takmir yaitu Bpk. H. Noor Hilal Fathoni, S.Ag., yang memandang perlunya dilaksakanan kegiatan ini.
Selanjutnya acara dipandu oleh Bpk. Darto dengan memutarkan Video Perawatan Jenazah kurang lebih 30 menit dan dilanjutkan dengan praktek. Sepanjang acara ini Takmir menghadirkan Nara Sumber yaitu Bpk. KH. Zisam Damiri yang mengikuti acara ini dengan seksama dan memberikan arahan, keterangan, dan informasi terkait dengan yang sebaiknya dilakukan, yang seharusnya dilakukan dan yang seharusnya tidak dilakukan berikut dengan dasar-dasar rujukannya.




Praktek perawatan jenazah ini meliputi :
  • Mempersiapkan bahan-bahan


  • Memnadikan jenazah

  • Mengkafani jenazah

  • Mensholati jenazah


Bisa lihat videonya di sini 





Jumat, 01 Juli 2016

BERITA DUKA CITA




Inna lillahi wa inna ilaihi rooji'un

Hari ini, Jum'at 1 Juli 2016 bertepatan dengan 27 Ramadhan 1437 H sekitar pukul 21.15 WIB, telah meninggal dunia dengan tenang :

Bp. H. Syahid Sudiromartoyo (usia 88 tahun)
Mantan Carik Desa Donotirto

Beliau adalah salah satu pendiri Masjid Jami' Al-Irfan

Jenazah akan dikebumikan pada hari Sabtu, 2 Juli 2016 berangkat dari rumah duka di Tegalsari Donotirto Pukul 14.00 WIB menuju ke pemakaman umum keluarga di Metuk, Donotirto, Kretek, Bantul. Teriring doa, semoga almarhumah diampuni segala dosa dan khilafnya, diterima segala amal ibadahnya dan meninggal dalam husnul khotimah.

Bagi warga Tegalsari di perantauan yang akan mengucapkan belasungkawa, 
ini adalah nomor HP. dari
Bapak H. Sukayadi 08121562028
Bapak Sukayatno 081802687575


Upacara Pemakaman Jenazah dihadiri oleh Bupati Bantul Drs. H. Suharsono, tampak pula hadir Drs. H. Suwardi anggota DPR Propinsi DIY, Anggota DPRD Bantul Suradal dan Drs. Pambudi Mulya, dari jajaran Koramil 13 Kretek, dari jajaran Legiun Veteran Kecamatan Kretek, Para Purnabhakti Praja di Kecamatan Kretek, Lurah Desa Donotirto beserta Pamong, Jajaran BPD Donotirto,
dan segenap tamu lainnya

Berikut ini adalah foto-foto pada saat upacara Pemakaman Jenazah












Selamat Jalan Mbah Diro....